Pada hari ini SMKN 1 Tanjung jabung barat Alhamdulillah telah melaksanakan kegiatan penyusunan E-Kinerja pada aplikasi PMM dan sosialisasi kinerja pegawai dalam hal itu membantu meningkatkan kinerja para pegawai di lingkup provinsi Jambi.
Adapun kegiatan ini dilaksanakan pada pukul 12.30 WIB sampai dengan selesai , Dilaksanakan di ruang Laboratorium komputer SMKN 1 Tanjung Jabung Barat, dimana kegiatan dibuka oleh moderator, kemudian dilanjutkan dengan doa bersama mengharapkan kelancaran dan keberkahan kegiatan tersebut, kemudian sambutan oleh kepala sekolah, serta pemaparan materi oleh pengawas, dan dilanjutkan dengan tanya jawab, ditutup kembali oleh moderator.
Acara diakhiri dengan foto bersama.
Diharapkan kegiatan ini akan sukses dilaksanakan oleh seluruh pegawai sekolah, mulai dari kepala sekolah, para guru, serta staf tata usaha.
Humas SMKN 1 Tanjung Jabung Barat